"Dan suaminya gak bisa lagi mengatakan dia tidak tahu apa-apa, dia menikmati dan dia mengetahui itu, harusnya dia gak jauh-jauh dari Oi, harusnya dipenjara sama-sama," tuturnya.
Farhat menyebut Rafly justru 'menghilang' dan tak bertanggung jawab atas kasus yang menyeret istrinya.
"Jadi ketika mereka curhat, mereka agak kecewa karena suami Oi saat ini tidak ada, dan tidak bersama Oi justru harusnya menunjukkan sebagai suami," ujar Farhat.
"Saya bilang 'udahlah kalau suaminya kayak gitu diamputasi aja' nggak ada gunanya dibela, sampaikan aja secara terbuka berapa yang dia terima," pungkasnya.
(*)