Gridhot.ID - Laut China Selatan memang perlu diwaspadai.
Dikutip Gridhot dari Tribunnews, selain KKB Papua, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono juga mendapatkan tugas besar terkait penjagaan Laut China Selatan.
Paslnya, Laut China Selatan diprediksi akan memanas di tahun 2023 mendatang.
China dan beberapa negara lainnya ditakutkan akan saling bersinggungan secara panas di wilayah tersebut.
Bahkan di akhir tahun 2022 ini, dilaporkan sudah ada 'dogfight' yang terjadi di langit Laut China Selatan.
Pertarungan tersebut terjadi antara Amerika Serikat dan China.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, jet tempur China dilaporkan mencegat pesawat pengintai AS di atas Laut China Selatan. Insiden ini terjadi pada 21 Desember.
Komando Indo-Pasifik (INDOPACOM) Angkatan Laut AS pada Kamis (29/12/2022) menyampaikan, jet tempur yang melakukan pencegatan tersebut adalah J-11 milik Angkatan Laut China.
INDOPACOM mengatakan, J-11 itu terbang dengan jarak 20 kaki dari hidung pesawat pengintai Angkatan Udara AS RC-135 Rivet Joint yang mengangkut sekitar 30 orang di dalamnya.
Sebagai respons, lanjut INDOPACOM, RC-135 terpaksa mengambil manuver mengelak untuk menghindari tabrakan, sebagaimana dilansir CNN.
INDOPACOM menambahkan, RC-135 berada di wilayah udara internasional di atas Laut China Selatan dan sah melakukan operasi rutin.