GridHot.ID- Penyakit asam lambung merujuk pada naiknya asam lambung ke kerongkongan.
Asam lambung naik secara terus-terusan bisa menyebabkanpenyakit gastroesophageal reflux (GERD)
Melansir Verywell Health, gejala asam lambung naik bermacam-macam.
Mulai dari perut kembung, bau mulut, batuk kering, sering bersendawa, heartburn/mulas (nyeri atau sensasi terbakar di dada), kesulitan menelan, cegukan, mual atau muntah, hingga sakit tenggorokan.
Mengobati penyakit asam lambung terbilang cukup sederhana jika belum cukup parah, serta gejala yang dialami masih ringan, esperti ketidaknyamanan di dada yang ringan atau kesulitan menelan.
Melansir Webmd.com, berikut adalah beberapa pengobatan rumahan untuk kondisi di atas.
Hindarai Makan Berlebihan
Asam lambung paling sering disebabkan oleh makanan yang dikonsumsi
Oleh karenanya, aturan nomor satu adalah menghindari makanan berlebih.
Penelitian telah menunjukkan bahwa sebagian besar gejala asam lambung muncul setelah makan. Dan semakin banyak makan, semakin buruk gejalanya.