Find Us On Social Media :

Ditumbalkan Atasannya, Bharada E Menyesal Ikuti Skenario dan Merasa Bersalah, Kamaruddin Simanjuntak Ungkap 'Skuad Lama' yang Ancam Brigadir J Sebelum Tewas

Kolase Irjen Ferdy Sambo, Bharada E dan Brigadir J

Ia mengatakan keterlibatan Bharada E dalam kasus pembunuhan Brigadi J, karena disuruh atau diperintahkan menjalankan skenario yang disiapkan.

"Satu hal keterlibatan dia tanpa motif. Jadi bila terjadi pembunuhan oleh dia itu, tanpa motif karena penembakan atas dasar perintah. Siapa yang memerintah, ini dalam wilayah penyidikan," kata Deolipa dikutip Wartakotalive.com di Sapa Indonesia Pagi, Kompas TV, Senin (8/8/2022)

Ia mengatakan Bharada E sebelumnya mengalami tekanan akibat perintah masa lalu. Tekanan ini, kata Deolipa termasuk permintaan pembuatan skenario.

"Seolah-olah kejadiannya begini, padahal dalam kenyataannya kejadiannya tidak begini, tapi begitu. Dia berubah dari posisi dimana saat tekanan begini begini begini, dia harus bercerita apa adanya. Jadi ada perubahan," kata Deolipa.

Menurut Deolipa, tidak ada peristiwa tembak menembak seperti cerita terdahulu.

"Skenario terdahulu kan cerita omong kosong sebenarnya. Tidak ada tembak menembak sebenarnya, walaupun ada penembakan. Bharada E tetap menembak tapi tidak seperti skenario sebelumnya terdahulu," ujarnya.

Saat ini kata Deolipa, Bharada E siap sekali menjadi Justice Collaborator (JC) dan akan bercerita apa adanya atau kejadian yang sebenarnya.

Baca Juga: Diduga Bersihkan TKP Tewasnya Brigadir J, Ucapan Kombes Budhi Herdi Susianto soal Brigadir E Jago Tembak Terpatahkan, LPSK Ungkap Fakta Sebaliknya

"Supaya dia tidak dipersangkakan yang terlalu buruk juga. Ini untuk kepentingan dia juga, karena dia perlu mendapat pendampingan hukum yang baik," katanya.

"Bharada E akan mengungkap kejadian yang sebenar-benarnya yang terjadi, yang dialami, dilihat langsung dan dilakukan beliau," katanya.

Menurut Deolipa, saat ini Bharada E merasa lebih tenang dan nyaman karena berniat membuka kejadian yang sebenarnya.

Kliennya juga merasa menyesal atas ketidakjujuran yang sempat ia lakukan terkait kematian Brigadir J